-->
Facebook Twitter Google Plus
Gratis berlangganan artikel join sekarang!

Selasa, 01 Juli 2014

SEORANG IBU

Assalamualaikum Warohmatullohi Wabarokatuh.

Wahai sahabat semua yang di rahmati oleh Allah SWT. bagaimana kabar kalian semua, semoga Allah selalu memberikan rahmat dan petunjuknya kepada kita semua amiiin yarobbal alamin.

Ibu adalah sesosok wanita yang telah melahirkan kita di dunia ini, dengan penuh kasih dan sayang ibu merawat kita dan menjaga kita hingga kita menjadi manusia seutuhnya.

Bila mendengar nama ibu pasti kita selalu ingat kalau dia ialah sosok yang sangat mulia dengan penuh kasih dan sayang ia membimbing kita untuk menjadi anak yang pandai dan berakhlak mulia.

Dalam sebuah lagu Nasidaria di katakan bahwa ibu adalah wanita yang mulia, derajadnya tiga tingkat di banding ayah.

Ada yang mengatakan surga di bawah telapak kaki ibu. Bagaimana tidak??

1.Ibu mengandung kita hingga selama kurang lebih 9 bulan, ia tak pernah mengeluh akan sesuatu yang mengganjal di perutnya selama itu, ia tak pernah malu keluar rumah dengan keadaan perut yang tidak wajar.

2.Dengan sekuat tenaga ibu melahirkan kita hingga nyawanyalah yang menjadi taruhanya.

3.Sebelum kita bisa memakan sesuatu seperti yang orang dewasa makan, ia memeberikan kita asi selama berhari-hari bahkan berbulan-bulan.

4.Dengan penuh kasih dan sayang ibu merawat dan menjaga kita dari pertama ibu melahirkan kita hingga kita bisa menjaga diri kita sendiri.

5.Dengan sabar ibu membesarkan putra-putrinya dengan tanpa pamrih.

Karena satu-satunya yang ibu harapkan dari anaknya adalah ketika anak-anaknya menjadi anak yang sholeh dan sholehah, menjadi anak yang rajin dalam beribadah, menjadi anak yang berbakti kepada kedua orang tuanya, menjadi anak yang berguna bagi nusa, bangsa dan agama.

Karena itu hargailah ibu kita, ingatlah bahwa ia telah berjuang demi kita(anak-anaknya). bahkan ia rela bekerja keras banting tulang demi mencukupi kebutuhan keluarganya. jangan pernah menyakiti hatinya, sayangilah ia sebagaimana ia telah menyayangimu.

Ingatlah bah "Kasih Ibu Sepanjang Masa".

Sekian Wassalamualaikum Warohmatullohi wabarokatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Menu

Follow Me

Copyright © AMIN BLOG | Powered by Blogger |